Pages

Friday, October 19, 2018

Kecelakaan Kereta di Festival India Tewaskan 58 Orang

Warga berkumpul di lokasi kecelakaan kereta di Amritsar, India, 19 Oktober 2018. (Foto: AFP/NARINDER NANU)

Amritsar: Sedikitnya 58 orang tewas dan puluhan lainnya terluka akibat ditabrak sebuah kereta api di kota Amritsar, India bagian utara, Jumat 19 Oktober 2018 malam waktu setempat. Peristiwa terjadi saat para korban berkumpul untuk menyaksikan Dussehra, sebuah festival dalam agama Hindu.

Petugas kereta api mengatakan kepada kantor berita Times of India bahwa para korban bergerak ke arah rel agar dapat melihat festival dengan lebih jelas. Kala itu, para korban ingin melihat sosok patung setan Ravana yang dibakar sebagai bagian dari festival.

Saat para korban menyaksikan festival, sebuah kereta melaju dari Jalandhar ke sebuah kota di Punjab. Saluran televisi Times Now menyebut para korban tidak mendengar suara kereta yang mendekat karena tertutup kencangnya bunyi petasan dan kembang api festival.

Kereta tidak berhenti usai menabrak puluhan orang, yang juga membuat 60 peserta festival terluka. Komisioner Kepolisian Amritsar mengatakan 58 jasad telah berhasil dievakuasi dari lokasi kejadian.

Perdana Menteri India Narendra Modi, yang juga merayakan Dussehra di New Delhi, mengatakan bahwa semua keluarga korban akan mendapatkan "kompensasi dana" dari pemerintah.

"Sangat sedih mendengar kecelakaan kereta di Amritsar. Tragedi ini sangat memilukan. Duka terdalam saya sampaikan kepada keluarga korban tewas dan saya berdoa agar korban luka segera sembuh," ungkap PM Modi.

Februari lalu, empat gajah mati usai ditabrak kereta yang melaju dari Guwahati ke Silchar. Lima gajah lainnya juga tewas pada Desember akibat ditabrak kereta di lokasi yang sama.

November tahun lalu, 13 gerbong sebuah kereta terguling dan menewaskan tiga orang serta membuat sembilan lainnya terluka. Di bulan yang sama pada 2016, kecelakaan kereta dekat Pukhrayan menewaskan 146 orang dan melukai 226 lainnya.

Baca: Empat Gajah Mati Tertabrak Kereta Api di India

(WIL)


Let's block ads! (Why?)

via METROTVnews.com https://ift.tt/2CVR6iX
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=http%3A%2F%2Fwww.metrotvnews.com%2Ffeed%2F&max=3, then Send me an


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment