Pages

Monday, September 10, 2018

Tahukah Anda, Touring Mobil Pertama Kali di Dunia Dilakukan oleh Wanita

Liputan6.com, Jakarta - Mengendarai sebuah kendaraan, seperti mobil dan motor memang identik dengan laki-laki. Terlebih, jika ada hubungannya dengan mobil mewah performa tinggi berharga selangit, seperti Mercedes-Benz.

Namun ternyata, pengendara pertama di dunia yang berhasil melakukan perjalanan jauh adalah seorang wanita. Adalah Bertha Benz yang merupakan istri dari Karl Benz, yang tidak lain adalah penemu mobil asal Jerman tersebut.

Dilansir Autoevolution, Senin (10/9/2018), perjalanan bersejarah ini dilakukan oleh Bertha dan dua orang putranya pada 1888. Menggunakan Benz Patent-Motorwagen Model III bikinan sang suami, wanita hebat ini berkendara dari Mannheim ke Pforzheim, tempat tinggal sang ibu sejauh 106 km.

Sejatinya, perjalanan bersejarah yang dilakukan Bertha ini tidak diketahui sang suami. Menelusuri jalan dengan mengikuti jejak gerobak, terkadang Bertha dan dua anaknya, Richard dan Eugen harus mendorong mobilnya ke atas bukit karena mesin mobilnya tidak kuat.

Bertujuan untuk membuktikan ketangguhan mobil buatan sang suami, Bertha sejatinya menemui banyak masalah mekanis saat perjalanan. Mulai dari saluran bahan bakar yang tersumbat, rantai mobil putus, kerusakan bantalan rem, dan air radiator yang cepat menguap.

Let's block ads! (Why?)

via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2x11z84
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment