Pages

Friday, October 19, 2018

Ratusan Pustakawan Disebar di 60 Kota Bawa 'Virus' Baca

Liputan6.com, Palembang - Perpustakaan Nasional tidak hanya mengangkat Duta Baca Indonesia, Najwa Shihab untuk meningkatkan minat baca di Indonesia.

Lembaga pemerintah nonkementrian ini juga akan menyediakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang bertugas sebagai motivator literasi ke berbagai provinsi di Indonesia.

Dedi Junaidi, Pustakawan Ahli Utama Perpustakaan Nasional mengatakan, di tahun ini akan ada ratusan motivator literasi yang akan bertugas di 60 kabupaten/kota di 21 provinsi untuk menyukseskan gerakan ini.

"Kita sudah gelar pelatihan dan bulan Oktober ini selesai. Masing-masing daerah akan dikirim empat orang pustakawan, untuk mendampingi perpustakaan di daerah," katanya kepada Liputan6.com, usai Talk Show bertema 'Peran Duta Baca dan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dalam Meningkatkan Literasi' di Gedung Bina Praja kantor Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel, Jumat 19 Oktober 2018.

Sebanyak 241 orang pustakawan dipercaya menjadi motivator dan inspirator literasi di daerah yang ditunjuk. Keberadaan inspirator ini diharapkan Perpusnas bisa menularkan minat baca dan menggandeng generasi muda lainnya untuk ikut berkontribusi di daerah.

Meskipun sudah ada 250.000 perpustakaan yang tersebar di Indonesia, Perpustakaan Nasional masih terkendala distribusi buku dan fasilitas literasi lainnya.

"Kendalanya yaitu sarana terbatas sehingga bahan bacaan sedikit. Sejak Presiden Joko Widodo meresmikan Perpusnas pada tahun 2017, kita langsung menyampaikan kondisi buku yang terbatas, terutama di daerah perbatasan," katanya.

Perpustakaan Nasional juga menggandeng Badan Pusat Statistik (BPS) di tahun 2019 mendatang, untuk mensurvey kebutuhan perpustakaan dan buku bacaan di desa-desa terpencil. Kerjasama ini merupakan salah satu kegiatan program revitalisasi perpustakaan umum.

Let's block ads! (Why?)

via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2OAggKp
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment